UAS ke Lombok, Akan Dihadiri 20 Ribu Jamaah

oleh -1106 Dilihat
Foto: IST Ustadz Abdul Somad

PRAYA – Untuk kesekian kainya, Ustad Abdul Somad (UAS) dijadwalkan bakal ke Lombok, NTB. Kali ini jadwalnya dakwah di Desa Beleka, Kecamatan Praya Timur, Sabtu, 30 Juli.

UAS hadir tepat 1 Muharam 1444. Ustadz kondang ini jadwalnya mengisi pengajian dan dakwah mengangkat tema “Ngaji Bareng UAS Menyambut Tahun Baru Islam.”

Baca Juga  Jenazah TKI Korban Penembakan di Malaysia Dipulangkan

Ketua Panitia Habibi Al-Ajami, membenarkan kabar ini. Pengajian UAS akan dihadiri 20 ribu jamaah se-Pulau Lombok.

“Pengajian pukul 13.30 – 17.00,” ungkapnya dalam jumpa pers, Kamis lalu.

Adapun lokasi parkir disiapkan SDN 3 Belaka, SDN Berangah, SDN Beleka dan khusus mobil di lahan belakang Pondok Pesantren Sohibul Rahman.

Baca Juga  ‘Mak Ganjar’ Ajak Ibu-ibu Kota Mataram Manfaatkan Barang Bekas

Sementara lokasi pengajian Habibi mengatakan telah menyiapkan lahan 1 hektare, sehingga dapat menampung banyak jamaah.

“Kami berharap kehadiran UAS dapat memantik warga Lombok untuk belajar agama,” sambung Sekertaris Panitia, Jopi Hendrayani.(as)

Baca Juga  Tiga Penggali Sumur Tewas Hirup Gas Beracun di Lombok Tengah

 

Tentang Penulis: Redaksi Koranlombok

Gambar Gravatar
Memberikan informasi Penting, Unik dan Menarik untuk dibaca

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

No More Posts Available.

No more pages to load.