Gercep, Dewan Murdani Salurkan Bantuan untuk Masyarakat dan Masjid  

oleh -258 Dilihat
FOTO ISTIMEWA FOR KORANLOMBOK.ID / Dokumentasi anggota DPRD Lombok Tengah dari Partai NasDem Murdani menyalurkan bantuan untuk masyarakat di Dapilnya.

LOMBOK – Baru saja dilantik sebagai Anggota DPRD Lombok Tengah. Murdani politisi dari Partai NasDem langsung tancap gas dengan melakukan aksi Gerak Cepat (Gercep) memberikan bantuan untuk masyarakat dan beberapa masjid. Kegiatan ini dilaksanakan dari Kamis (3/10/2024).

“Alhamdulillah masyarakat sangat bahagia atas kehadiran saya,” katanya saat dihubungi redaksi Koranlombok.id.

Disampaikan mantan aktivis lingkungan ini, kegiatan menyambangi konstituen dan penyaluran bantuan berupa bingkisan, uang tunai dan semen untuk rumah ibadah pertama dilakukan di Dusun Karang Jangkog, Desa Sintung, Kecamatan Pringgarata.

Dalam kunjungannya ini, Murdani langsung disambut Kepala Desanya Sintung Herman. Ia menyampaikan jika ini baru kali pertama ada anggota DPRD yang datang ke dusun ini. Apalagi langsung memberikan bantuan padahal baru dilantik.

Baca Juga  Saksi Partai Gelora Diusir dan Diintimidasi di Desa Pelambik

Begitu juga pengakuan Kepala Dusun Karang Jangkog H. Imtihan. Kadus menyampaikan rasa terimakasih telah diberikan bantuan untuk masjid setempat. Warga di sana juga berharap tetap mendapat pembinaan dari dirinya.

“Itu yang disampaikan Pak Kadus di sana,” tutur Dani.

Begitu juga di Dasan Gundul, Desa Menemeng. Saat turun di sana, dirinya diterima warga dan Kadus Dasan Gundul Kurdianto.  Kadus menerima bantuan bersama perwakilan pengurus Masjid Nurul Yaqin.

Baca Juga  Kepala Lapas Selong Klarifikasi Kabar Penyelundupan Narkoba

“Kami menyampaikan apresiasi yang setinggi-tingginya atas bantuan yang diberikan, saya mengetahui kalau DPRD Lombok Tengah yang baru dilantik belum ada program tapi sudah  memberikan sumbangan kepada masjid kami di sini,” kata Kurdianto.

“Tentu jadi kepuasan dan kebanggan kami memiliki wakil yang membantu kami,” sambungnya.

Sementara, di Desa Bagu bekerjasama dengan pemuda pada acara rangkaian Maulid Dani juga memberikan bantuan untuk kegiatan lomba bagi pemuda. 

Pemuda di sana membuat acara santunan bagi warga jompo dan anak yatim di empat dusun. Baik dengan cara langsung mendatangi warga dan mengumpulkan di satu tempat.

Baca Juga  Nyaleg, Kades Diimbau Ikuti Aturan yang Ada

“Ini bagian dari cara saya agar kehadiran saya sebagai wakil mereka di Parlemen dapat diraskan manfaatnya secara langsung,” kata Murdani.

Pada kesempatan itu, mantan Direktur Walhi NTB ini menyampaikan bahwa kegiatan tersebut merupakan awal dari kampanye yang sesungguhnya untuk 5 tahun kedepan sejak dilantik.

“Semoga ini tetap bisa saya lakukan, membantu masyarakat dan bisa terus bersentuhan dengan mereka,” harapnya.

“Hari ini Insya Allah saya akan serahkan bantuan 100 sak semen ke Ponpes Qamarul Huda Bagu juga,” sambung Dani.(red)

Tentang Penulis: Redaksi Koranlombok

Gambar Gravatar
Koranlombok media online dari Provinsi Nusa Tenggara Barat. Koranlombok selalu menayangkan berita Penting, Unik dan Menarik untuk dibaca.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

No More Posts Available.

No more pages to load.