Semarak Harlah 24 Tahun Ponpes Darul Kamilin Berhadiah Sapi

oleh -950 Dilihat
FOTO SATRIA TIM DOK KORANLOMBOK.ID / Ketua Yayasan Ponpes Darul Kamilin Jati Bakan Ustadz Zaenal Mustofa Syah saat menyerahkan satu ekor sapi sebagai hadiah utama jalan sehat, Minggu (6/10/2024).

LOMBOK – Jalan sehat dalam rangka memeriahkan Harlah 24 tahun Ponpes Darul Kamilin Jati Bakan di Desa Bakan, Kecamatan Janapria, Lombok Tengah sukses digelar Minggu, (6/10/2024).

Jalan sehat ini setidaknya diikuti 3.511 orang peserta. Adapun rute jalan sehat, star di depan Ponpes kemudian peserta melintasi jalan Dusun Bakan, Borok, Tebolo, Iwan, Darmaji dan finish kembali ke titik star.

Dari kegiatan ini, panitia menyiapkan sejumlah hadiah doorprize menarik dan hadiah utama berupa satu ekor sapi.

Baca Juga  Perwakilan Parlemen Australia Kunjungi Olahan Kopi PEKKA ‘Pada Mele’ di Desa Sukamulia

“Alhamdulillah semua proses berjalan baik, kami ucapkan terimakasih kepada semua pihak yang telah mendukung. Termasuk pak Pathul Bahri yang juga berkesempatan hadir dan mendukung acara ini,” kata Ketua Yayasan Ponpes Darul Kamilin Jati Bakan Ustadz Zaenal Mustofa Syah di lokasi acara.

Dia berharap kegiatan semacam ini bisa kembali digelar tahun 2025 dan lebih semarak kembali. “Mudahan bermanfaat untuk masyarakat dan bisa kita gelar Harlah ke-25,” harapnya.

Baca Juga  Harga Cabai Rawit Makin Pedas, Tembus 100 Ribu Per Kilogram

Sementara itu penerima hadiah utama satu ekor sapi Patimatul Zahra menuturkan jika perasaannya luar biasa. Sebab, ini kali pertama dirinya memperoleh hadiah jalan sehat.

“Semoga tahun mendatang bisa ada kegiatan seperti ini lagi, pesan saya semoga Darul Kamilin jaya dan sukses selalu,” ucapnya.

Di tempat yang sama, Calon Bupati Lombok Tengah Lalu Pathul Bahri berharap Ponpes Darul Kamilin dan para santri atau santriwati bisa tumbuh berkembang dengan baik.

Baca Juga  Ketua Gelora NTB Sebut Lima Indikasi Kegagalan Program Andalan Gubernur

“Semoga seluruh keluarga besar Ponpes Darul Kamilin diberikan barokah untuk memberikan ilmu kepada murid-muridnya,” kata Bupati Lombok Tengah yang sedang cuti ini.

Selain itu, kata Pathul, di tengah perkembangan zaman global masyarakat atau para orangtua bisa menyekolahkan anak-anak mereka di pondok pesantren.(red)

Tentang Penulis: Redaksi Koranlombok

Gambar Gravatar
Koranlombok media online dari Provinsi Nusa Tenggara Barat. Koranlombok selalu menayangkan berita Penting, Unik dan Menarik untuk dibaca.

Responses (2)

  1. Terimakasih untuk smua pihak yang telah berpartisipasi dan mendukung berjalannya acara jalan sehat dalam rangka memperingati harlah ponpes Darul Kamilin Jati Bakan yang ke 24,semoga barokah,dan diberikan kesehatan bisa berjumpa lagi di acara Harlah selanjutnya🙏🏼🤲🏼

  2. Terimakasih untuk smua pihak yang telah berpartisipasi dan mendukung berjalannya acara jalan sehat dalam rangka memperingati harlah ponpes Darul Kamilin Jati Bakan yang ke 24,semoga barokah,dan diberikan kesehatan bisa berjumpa lagi di acara Harlah selanjutnya🙏🏼🤲🏼

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

No More Posts Available.

No more pages to load.